Sebuah mobil boks pengangkut sembako menabrak tiga kios pedagang dan sejumlah sepeda motor di pelataran Pasar Higienis Bahari Berkesan, Ternate Tengah, Kota Ternate, Senin, 24 November 2025, sekitar pukul 10.00 WIT. Insiden itu menyebabkan seorang bocoh 10 tahun tertimpa motor dan dilarikan ke Rumah Sakit Ternate.

Menurut keterangan salah satu pedagang, mobil tersebut semula berhenti untuk menurunkan barang. Namun kendaraan tiba-tiba melaju dan menyeruduk motor-motor yang terparkir di depan kios.

“Sopirnya itu antar barang. Kan sudah stop oto padahal mungkin kasih maju bagaimana langsung hantam motor dan warung dan lapak pedagang,” ujar saksi yang enggan disebut namanya kepada Kadera.

Sumardi, pemilik warung kios Gilingan Fajar Bakso, mengatakan ada sekitar delapan sepeda motor dan satu mobil pickup yang ikut tertabrak. Istrinya dan seorang anak pedagang juga tertindih motor.

“Ada satu anak yang dapa tindis di bawah muka mobil dan dilarikan ke rumah sakit. Tapi sudah keluar tadi,” kata Sumardi.

Sumardi menuturkan kecelakaan terjadi karena kernet diduga diminta mengemudi mobil beberapa meter menggantikan sopir. Kernet yang belum mahir diduga hilang kendali dan menekan pedal gas hingga kendaraan melajut ke arah lapak.

Ia menjelaskan, saat kejadian dirinya sedang sibuk bekerja di bagian belakang dan Sumarti, sang istri, hendak keluar ke muka kios.

Di saat bersamaan, lanjutnya, mobil boks berhenti beberapa meter dari kiosnya. Mobil boks yang menghadap ke kiosnya tiba-tiba menghantam mobil pick up dan sejumlah motor yang sedang diparkir. Sumardi kaget mendengar suara tabrakan langsung keluar memeriksa keadaan di dari luar.

Akibat kejadian tersebut, sejumlah motor mengalami kerusakan berat. Para pedagang bersama pengemudi mobil kemudian menuju Polres Ternate untuk mediasi.

“Kita langsung ke Polres Ternate. Jadi polisi mediasi. Sementara ini motor-motor dibawa ke bengkel. Kerugian sekitar 40 juta,” ucapnya.